Marketing atau pemasaran selalu berkembang mengikuti arus zaman. Maka dari itu, diperlukan trik marketing terbaru yang bisa dilakukan para pebisnis agar bisa mendapatkan pelanggan lebih banyak lagi. Dengan kata lain, ilmu pemasaran yang ada harus selalu diperbaharui sehingga bisa lebih adaptif dengan zaman.
Jika dulu, pemasaran cukup dilakukan dengan membuat iklan di media massa, papan iklan, dan mengerahkan salesman ke lapangan, saat ini hal itu tidak diperlukan lagi. Dengan zaman yang semakin canggih, informasi bisa dengan cepat disampaikan kepada khalayak dengan jumlah penerima yang banyak pula.
Munculnya sosial media dan semakin masifnya penggunaan internet seharusnya membuat pebisnis bisa dengan mudah mendapatkan pelanggan. Akan tetapi, masih banyak yang belum memahami ilmu ini.
Trik Marketing Terbaru
Terdapat beberapa trik marketing terbaru yang bisa dimanfaatkan oleh pebisnis agar bisa mencapai audiens lebih banyak. Dengan begitu, pelanggan pun bisa didapat dengan lebih banyak. Ini pembahasannya:
1. Memperbanyak Akses Informasi
Meskipun saat ini informasi bisa dengan cepat didapat, tetapi akses terhadap informasi itu sangat beragam. Maka dari itu, pebisnis harus mampu memperbanyak akses informasi mengenai produk yang ditawarkan sehingga mempermudah pelanggan mendapatkan informasi itu.
Baca juga : Mau Pilih Aplikasi Kasir Indonesia? Perhatikan Kriteria Ini!
Anda bisa memanfaatkan sosial media seperti Facebook, Instagram, TikTok, sampai Twitter untuk menyampaikan informasi. Bahkan, Anda pun bisa membuat situs web atau blog yang bisa menjadi sarang informasi untuk para calon pelanggan. Tentunya, konten atau informasi yang diberikan harus disesuaikan dengan karakter akses itu sendiri.
2. Maksimalkan Channel Marketing
Dengan memaksimalkan berbagai channel marketing tentu bisa menambah peluang untuk memperbanyak pelanggan untuk bisnis Anda. Bahkan, Anda pun bisa mendapatkan konsumen dari berbagai kalangan karena channel marketing sendiri sangat beragam.
Anda bisa memanfaatkan berbagai fitur channel marketing di berbagai sosial media atau perusahaan digital. Ada Instagram Bisnis, Facebook Messenger, Telegram Channel yang bisa membentuk komunitas pelanggan setia. Anda pun bisa membuat Google My Business agar usaha Anda bisa dengan mudah ditemukan di mesin pencari.
3. Buat Konten yang Segar dan Kreatif
Mereka yang menggunakan sosial media tidak suka dengan konten yang terlalu “jualan”. Maka dari itu, Anda pun harus mampu membuat konten segar, kreatif, dan original agar audiens mau melihat informasi yang Anda sampaikan. Teknik soft selling di sosial media mampu untuk meningkatkan peluang mendapatkan pelanggan baru.
Tidak hanya itu, saat ini konten sosial media bisa dengan mudah viral jika menarik dan unik. Hal ini pun bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan brand awareness dari usaha Anda. Dengan demikian, selain mendapatkan pelanggan baru, bisnis Anda pun semakin terkenal dan peluang mengembangkan bisnis pun semakin terbuka.
Baca juga : Mengenal Affiliate Marketing yang Happening di 2022
Nah itu dia beberapa pembahasan tentang trik marketing terbaru yang dapat Anda gunakan untuk menambah pelanggan baru. Untuk mempertahankan pelanggan lama, Anda bisa memanfaatkan aplikasi kasir dari Pasarind.
Aplikasi Point of Sale (POS) Pasarind memiliki banyak fitur yang memudahkan Anda memberikan kenyamanan terhadap pelanggan. Mulai dari pengelolaan data konsumen, e-Voucher, diskon dan promosi, sampai berbagai program yang bisa Anda buat untuk membuat pelanggan semakin setia.
Anda bisa mendapatkan aplikasi kasir Pasarind dengan harga yang terjangkau. Apalagi dengan berbagai kelebihan dan fiturnya, Anda tidak akan merasa dirugikan. Jika masih ragu, Pasarind siap memberikan demo agar Anda bisa semakin terkesima dengan berbagai keunggulan dari aplikasi POS Pasarind. Ingin bisnis makin digital dan maju? Pasarind dapat menjadi mitra terbaik dalam pengembangan bisnis di era digital.